Coban Kedung, Kombinasi Wisata yang Unik

Coban Kedung, Kombinasi Wisata yang Unik. Assalamualaikum trip-er, kali ini Mari NGEtrip akan coba membahas salah satu destinasi wisata di Kota Malang. Malang memang terkenal memiliki banyak tempat wisata baik yang alami maupun yang buatan. Nah yang akan kita bahas kali ini adalah wisata air terjun yang lagi nge hits di Malang. Air terjun apa itu? Langsung saja kita bahas.

Coban Kedung Malang Mari NGEtrip
Foto By : Evan

Coban Kedung adalah salah satu lokasi untuk traveling yang lagi hits di Malang. Coban Kedung terletak di di desa Bantur, kecamatan Bantur, kabupaten Malang Jawa Timur. Rute untuk menuju Coban Kedung adalah jika trip-er berangkat dari Blitar atau Malang silakan mengarah Kepanjen menuju Gondanglegi-Pagelaran-Bantur. Tiba di pertigaan Pagelaran belok kanan menuju kelurahan Bantur. Setelah kamu melewati makam kelurahan Bantur, ada pertigaan lurus saja melewati jalan yang lebih kecil(lebarnya 4 meter). Lurus saja menuju arah ke desa Tumpakrejo-Kec. Gedangan sejauh 3,5 km an belok kanan. Jika dari Lumajang, mengikuti jalur Lumajang-Malang dengan melewati Ampelgading - Tirtoyudo - Dampit - Turen - Gondanglegi - Pagelaran - Wonokerto - Bantur. Setelah  pasar Bantur, ada pertigaan belok kiri mentok lalu belok kanan. 2 km lagi belok kanan lagi. Setelah memarkir kendaraan di rumah warga sekitar, trip-er harus melanjutkan perjalanan dengan tracking alias jalan kaki untuk mencapai lokasi Coban Kedung selama kurang lebih 20 menit.

Coban Kedung Malang Mari NGEtrip
Foto By : Evan

Coban Kedung memiliki tinggi sekitar 20 meter dan lebar 25 meter dan di bawah air terjun ini terdapat sebuah kedung atau kolam. Air terjun ini memiliki bentuk yang agak berbeda dari kebanyakan air terjun di Malang. Aliran air terjun ini melebar dan debitnya pun tak terlalu deras. Seakan-akan airnya merambat di tebing. Selain itu air terjun ini dikelilingi oleh beberapa air terjun kecil dan terdapat formasi bebatuan yang mirip seperti di dalam gua di sebelah barat air terjunnya.

Coban Kedung Malang Mari NGEtrip
Foto By : Evan

Coban Kedung memang masih terbilang wisata baru karena masih baru dibuka untuk umum, sehingga fasilitasnya pun masih sangat minim. Tapi keindahan alam yang disuguhkan benar-benar akan memanjakan trip-er semua. Sekian dulu ulasan Mari NGEtrip tentang Coban Kedung. Mari NGEtrip ke Malang dan terus lestarikan keindahan alam dan wisata Indonesia.

Related Posts:

0 Response to "Coban Kedung, Kombinasi Wisata yang Unik"

Posting Komentar