Pesona Alam TulungAgung Dari Kalipucung. Assalamualaikum trip-er, tak terasa besok lusa kita sudah
memasuki tahun baru 2016. Mari NGEtrip mengucapkan selamat tahun baru 2016
semoga kita bias menjadi lebih baik lagi. Spesial tahun baru, Mari NGEtrip jug
akan memberikan info wisata baru masih dari kota mimin dibesarkan, yaitu
TulungAgung. Kota TulungAgung ini masih banyak menyimpan tempat-tempat yang
sangat indah yang belum banyak orang tahu. Postingan kali ini Mari NGEtrip
kembali di bantu oleh Kak Ninda yang sudah sering berbagi foto dan
pengalamannya NGEtrip terutama di Kota TulungAgung. Berkat bantuan Kak Ninda
juga tempat wisata Kedung Tumpang sudah banyak dikenal orang di seluruh
Indonesia ( Baca : Wisata Kedung Tumpang, TulungAgung ). Semoga dengan semakin
terkenalnya suatu tempat wisata baru,
para pengunjungnya bisa tetap menjaga keindahan dan kebersihan lokasi. Kali ini
Mari NGEtrip dan Kak Ninda akan berbagi tentang keindahan alam Kalipucung.
Foto By : Ninda Kuni
Foto By : Ninda Kuni
Ada yang sudah pernah mendengar daerah Kalipucung bagi warga
TulungAgung dan sekitarnya? Kalau belum mari kita simak bersama bahwa ternyata
di kaliPucung terdapat suatu spot
yang sangat keren seperti di Kedung Tumpang (Baca : Wisata Kedung Tumpang,TulungAgung ) di mana di Kalipucung ini juga terdapat cekungan yang bias jadi
kolam pribadi dengan pemandangan laut Samudera Hindia, kereeenn!!!
Foto By : Fikri
Foto By : Ninda Kuni
Rute untuk menuju Kalipucung ini adalah sama dengan ke
Pantai Patuk Gebang ( Baca : Pantai Patuk Gebang, keindahan Tersembunyi DiBalik Bukit), Pantai Sanggar dan Pantai Ngalur ( Baca : Pantai NgalurTulungAgung), setelah trip-er semua
parkir motor di Pantai Sanggar, lanjutkan perjalanan mendaki bukit ke Pantai
Patuk Gebang. Silakan baca lagi postingan tentang Pantai Patuk Gebang untuk
mengetahui bagaimana medan menuju kesana, hehe. Setelah itu lanjutkan
perjalanan ke barat hingga melewati Pantai JungPakis setelah it uterus saja
samapai tiba di KaliPucung. Sebenarnya ada rute yang menuju langsung ke
KaliPucung, namun menurut Kak Ninda jalannya masih bergambut jadi sangat
berbahaya, karena jalan ini hanaya biasa dipakai oleh warga sekitar yang ingin
mencari rumput, sehingga tidak disarankan untuk lewat jalur ini dan lebih
disarankan untuk melewati jalur yang pertama untuk menuju KaliPucung.
Foto By : Ninda Kuni
Foto By : Fikri
Sekian info singkat tentang keindahan KaliPucung di
TulungAgung, tetap hati-hati bila berkunjung ke sini. Mari NGEtrip dan terus
lestarikan keindahan alam dan wisata Indonesia. Happy New Year 2016.